Text
Silhouette
Alvero Atmaja, semua mahasiswa sudah tau siapa dia. Populer, pintar, tampan, dan kaya. Anak dari donator utama kampus yang disegani para dosen dan dekan. Semua orang tak ingin mencari gara-gara dengan pria itu, terlebih ia jago bela diri dan berhasil mengalahkan preman kampus saat ia masih menyandang status mahasiswa baru. Sudah seperti cerita dongeng pangeran tampan kebanyakan. Terlalu sempurna dan memancing kaum hawa untuk tergila-gila pada Alvero.
Alvero sejak duduk di bangku SD, berteman dekat dengan Alex dan Ando. Karena, hanya mereka berdua yang bisa menerima keanehan dalam diri Alvero dulu. Kejadian saat mereka berteman sangat klise, saat itu Alvero sangat bermasalah karena keadaan rumah yang tidak stabil. Setiap hari menyaksikan pertengkaran orang tua, dan lebih parahnya saat mengetahui ibunya memiliki gangguan jiwa.
Alvero Atmaja, menderita sosiopat sejak umurnya menginjak sepuluh tahun.
Ia tidak bisa menyesuaikan diri dengan lingkungan, berlaku sesuka hati, suka merundung, teman- temannya hingga menangis . Dia tak memiliki satu teman pun karena sangat egois, salah satu ciri-ciri yang dimiliki sosiopat sepertinya. Hingga datanglah Alex dan Ando. Mereka bilang ingin berteman dengan Alvero karena Alvero memiliki sebuah play station mahal yang tak mampu orang tua mereka beli.
D01211C | 813 VIR s | My Library | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain