Ilmu yang tidak dihiasi adab (akhlak mulia) pastilah akan mendatangkan bencana dan malapetaka atas pemiliknya maupun terhadap orang lain. Ia rentan disergap kesombongan dan perilaku semena-mena. Alangkah alimnya Iblis, tapi ia dihempaskan juga dari surga lantaran kecerdasan intelektualnya kering dari akhlak mulia. Masih banyak lagi contohnya yang sering kita saksikan dalam kehidupan sehari-hari…
Saat ini kesadaran umat Islam dalam menjalankan agama makin menggembirakan. Banyak fenomena yang bisa dijadikan bukti, salah satunya adalah semakin berhati-hatinya umat Islam dalam hal makanan-minuman. Label halal makin diutamakan. Bukan hanya urusan makan-minum. Dalam hal mengaktualisasikan diri atau mencari rezeki pun kita harus memilih yang benar-benar halal. Karena apa pun yang tidak halal …
Jadilah pemuda muslim yang memiliki iman yang kokoh, sehingga dari kokohnya iman itu tumbuh pohon-pohon yang kuat dan memiliki buah yang manis, yakni akhlak yang mulia. Percayalah, orang yang berakhlak mulia, ia akan menjadi apa pun dia di masa depan, insya Allah ia akan memberi kontribusi positif bagi keluarga dan masyarakatnya. Untuk menjadi pohon yang kuat dan kokoh, pemuda muslim perlu d…
Buku ini dapat dinikmati oleh pembaca semua umur. Buku ini membahas tentang macam-macam tradisi dalam menyambut bulan Ramadhan di Indonesia dan di dunia. Ramadan adalah bulan kesembilan dalam kalender Hijriah. Pada bulan ini, umat Muslim di seluruh dunia melakukan ibadah puasa (saum) dan memperingati wahyu pertama yang turun kepada Nabi Muhammad menurut keyakinan umat Muslim. Puasa Ramadan meru…
Segala puji hanya milik Allah Rabb semesta alam dan shalawat serta salam tercurahkan kepada Nabi Muhammad Shallallahu Alaihi wa Sallam. Setiap orang pasti membutuhkan doa, baik untuk menolak sesuatu yang tidak disukai, ataupun mendatangkan sesuatu yang disenangi. Pada hakikatnya kualitas do’a tergantung kepada bacaan do’a itu sendiri, kesungguhan, serta keikhlasan orang yang mengucapka…
Indahnya hidup bersama Allah, ia kuasa jadikan hidup penuh cahaya keimanan dan tersemai kemudahan dan keberkahan. Inilah rahasia kebahagiaan sejati, yaitu ketika obsesi raih cita, harapan bebas dari problematika tetap menjadikan Dia selalu ada untuk kita. Buku "Allah Selalu Ada Untukmu" ini mengarahkan Anda memiliki ketenangan dan membangkitkan kepercayaan diri bersama iman dengan kemahakuasaan…
Buku “Jejak Mataram Islam Di Yogyakarta” adalah buku yang ditulis oleh V. Wiranata Sujarweni. Beliau adalah seorang Dosen Fakultas ilmu sosial dan ekonomi, jurusan Akuntansi di Universitas Respati Yogyakarta. Beliau mengajar bidang Akuntansi sektor publik. Beliau juga aktif dalam melakukan penelitian-penelitian di bidang Akuntansi sektor public yang juga aktif dalam penyusunan buku sejak ta…
Melalui buku ini, kamu akan dipandu untuk menjadi wanita yang cerdas otaknya dan brilian akhlaknya. Buku ini menjawab kegalauan para wanita pada umumnya, yang harus memilih antara kuliah, berkarier, berumah tangga, atau merangkap jabatan dari keduanya. Buku ini juga dapat dijadikan sebagai tangkisan lembut tentang, “Sarjana kok jadi ibu rumah tangga?” Disusun oleh dua orang yang berbeda pro…
Setiap manusia pada hakikatnya secara alamiah mampu menyadari, merasakan, dan merindukan keberadaan Sang Sumber Kehidupan yang meliputi segalanya atau disebut Tuhan. Walaupun keberadaan Tuhan tidak diketahui dan dimengerti oleh seluruh manusia di muka bumi ini, namun, tiap manusia tetap mempercayai adanya Tuhan Sang Pencipta alam semesta dan kehidupan ini. Sejak ribuan tahun yang lalu umat m…
Selain Al-Qur’an sebagai sumber hukum ajaran Islam, terdapat juga As-Sunnah atau lebih dikenal dengan sebutan hadis. Hadits adalah perkataan, perbuatan, ketetapan, dan persetujuan dari Nabi Muhammad yang dijadikan sebagai landasan syariat Islam. Hadis menduduki posisi kedua setelah Al-Qur’an sebagai sumber hukum Islam. Sinopsis Semua permasalahan dalam beribadah sudah dijelaskan oleh …