Nebula adalah pelengkap dari puzzle kisah masa lalu Selena. Masih melanjutkan kisah antara Selena dengan sahabat-sahabatnya di Akademi Bayangan Tingkat Tinggi yaitu Mata dan Tazk, dan petualangan mereka di klan Nebula.
Di novel ini pula kamu bisa mengetahui bagaimana Selena menjadi seorang pengintai klan Nebula yang hebat, hubungan di antara Selena dan Tamus, serta berbagai rahasia dan misteri tentang siapa orangtua dari Raib akan terjawab di buku ini.