Menjelang pernikahannya dengan seorang staf ahli DPR, Esmeralda merasa ada yang ganjil. Marlon, calon suaminya, kian sibuk dan ambisius. Bahkan kekayaan Marlon melonjak tak wajar. Bersama Ranu Hartajaya, detektif swasta yang disewanya, Esmeralda menyelidiki Marlon. Mereka mengungkap perbuatan tercela Marlon, dan pada akhirnya Esmeralda mengetahui motif lelaki itu ingin menikahinya. Namun, h…
Dewi Laksmi seperti ditakdirkan sebagai titisan terakhir Nyai Laras, leluhur di daerahnya yang pada masa silam menjadi penari istana yang amat tenar di seantero negeri. Syahdan, dalam perjalanannya sebagai penari, Laksmi kelak dipertemukan dengan Aji, keturunan Nyai Laras, yang sejak berusia satu tahun telah ditinggalkan oleh ibu dan ayahnya. Ayah Aji, Sukro, mendekam di penjara akibat terlibat…
Di Distrik Jiyugaoka yang mungil, cantik, dan berwarna-warni, Hitomi tiba-tiba bertemu pria aneh yang mengungkit-ungkit tentang kematian. Siapa sebenarnya pria itu? Dan... lho, lho, mengapa dia jadi menyuruh Hitomi mencarikan syal warna French Pink? Mana mungkin sih pria beraura gelap seperti itu menyukai warna pink? Dan untuk apa juga? Ck. Sungguh. Pria itu benar-benar merepotkan Hitomi.
Bagi Rera, jodoh adalah hal krusial. Dia memiliki standar yang tinggi sehingga belum menikah di umurnya yang sudah matang. Bagi Gina, menikah adalah penjara. Dia baru mengetahui hal itu setelah hidupnya dihabiskan dengan mengurus keluarganya. Bagi Yumi, belum memiliki anak setelah bertahun-tahun menikah adalah hal menyedihkan. Dia makin tertekan karena mertuanya gencar menanyakan hal tersebut. …
Sophie, seorang pelajar sekolah menengah berusia empat belas tahun. Suatu hari pulang sekolah, dia mendapat sebuah surat misterius yang hanya berisikan satu pertanyaan: "Siapakah Kamu?" Belum habis keheranannya, pada hari yang sama dia mendapat surat lain yang bertanya: "Dari manakah datangnya dunia?" Seakan tersentak dari rutinitas kehidupan sehari-hari, surat-surat itu membuat Sophie mulai me…
Semua seolah baik-baik saja. Tawa yang lepas. Lampu panggung yang meriah. Kehidupan yang mungkin diinginkan banyak orang. Aku memiliki beberapa hal yang orang lain tidak miliki. Semua tampak sempurna. Seolah tidak ada celah untuk luka. Namun jauh di dalam diriku, kesepian selalu datang menghampiri. Kesedihan yang sering kusembunyikan. Aku bahkan tidak berani membuka hati lebih luas lag…
Daftar Hal yang Tak Kau Bawa Pergi Saat Meninggalkanku: No. 119: Aroma parfum di kerah baju. Aromanya hinggap tak sampai satu detik, lenyapnya butuh waktu seumur hidup. No. 071: Kantong berisi tumpukan karcis bioskop. “Biar jadi kenang-kenangan.” No. 029: Hasil foto-foto di photo box. No. 015: Fotokopian catatan statistika lanjutan. Gara-gara kamu aku ngulang mulu, nih! Dasar ta…
Ada banyak sekali hal yang tak bisa kuutarakan, maka kutuliskan saja. Semua perasaan yang tak tersampaikan, hal-hal yang mungkin terasa menyakitkan, perihal kamu dan dia yang rumit, atau catatan-catatan yang tak pernah kukirim langsung untukmu, tetapi kutulis dalam sedihku. Semua perasaan itu akhirnya membuatku mengerti arti jatuh dan cinta. Aku–atau kamu–akan selalu punya alasan untuk k…
Tak hanya berkisah tentang kerinduan akan ibu, tetapi juga persahabatan dan cinta. Belasan tahun menjalani hidup sebagai piatu, Cinta bahkan tidak tahu wajah ibunya. Ayah dengan sempurna melenyapkan setiap jejak perempuan terkasih itu. Saat Ayah menikah dengan Mama Alia, dan membawa dua saudara tiri, Cinta semakin tersisih. Ketika surga terenggut dari hari-hari Cinta, lelaki itu hadir. Makk…
April, yang gemar menulis puisi bertemu dengan Senandika, musisi yang berhasil mencuri perhatian dengan filosofi dan prinsipnya. April, yang melihat potensi pada diri Sena, memperkenalkannya pada Sanya, produser muda sahabatnya.